Wednesday, March 19, 2014

Sekehe Truna Truni Yowana Bagasasi Pura Agung Tirta Bhuana Bekasi (STTYB PATB)

Hai hai tulisan ini didedikasikan kepada anggota STTYB PATB,

Aku sendiri bergabung di STTYB PATB belum terlalu lama.
Berhubung masa kuliah S1 ku di perantauan jadi tidak bisa bergabung di STTYB PATB.
Paling kalau ada odalan atau rainan yang bertepatan aku pulang ke Bekasi baru bisa main-main ke PATB.
Itupun juga cuma akan bercengkrama bareng sodara dan sepupu-sepupu ku (kak Indri, Gungde Wiwin, Wisnu, Adi dll), maklum dari keluarga mama yang 8 bersaudara 4 diantaranya merantau di Bekasi dan mebanjar di PATB, jadi kami akan rame sendiri kalau lagi kumpul di Pura.

Kalau cuma sekedar say "hai" ke temen-temen sekolah agama dan temen masa kecil sih masih ya, cuma ya gitu, sekedar say "hai".

STTYB PATB sendiri adalah organisasi kepemudaan yang ada di Pura Agung Tirta Bhuana Bekasi.


Kalau disuruh menjelaskan tentang sejarah dan lain-lain aku memilih untuk melambaikan tangan ke kamera, yang aku tau untuk kepengurusan saat ini dipimpin oleh Sdr. Anom dan wakilnya sepupuku terkece di dunia Sdr. Kadek Wisnu Bhuana hihi *jadi tau kan salah satu alasan kenapa sekarang aku aktif di STTYB PATB :p )

Keikutsertaan ku dalam acara-acara STTYB PATB awalnya saat ikut tirtayarta bareng ke Jogjakarta dan Klaten (Desember 2012).
Berhubung kak Indri dan kak Wiwin batal ikut, jadi aku dan Wisnu saja yang berangkat.
Saat itu aku membuat perjanjian dengan Wisnu bahwa Wisnu tidak boleh jauh-jauh dari aku *kan ga kenal siapa2 je, ntar aku kaya anak ilang lagi*
Pulang dari Jogja, lingkaran pertemanan di anak-anak STTYB lumayan nambah lah ya :)


Sepulang dari Jogja ya sudah mulai lah ikut beberapa acara STTYB PATB seperti persiapan malam sastra dalam rangka Perayaan Saraswati, persiapan Odalan PATB, Margarana Cup dan lainnya.

Semester pertama tahun 2013 sebenarnya hampir setiap bulan kami pergi ke Pura Parahyangan Agung Khayangan di Gunung Salak, tapi udah beberapa bulan ini belum ada lagi yang menjadi inisiator dan kompor untuk tirtayatra lagi :(


Untuk acara non formal, biasanya anak-anak STTYB PATB akan jalan-jalan, nonton, ngerjain orang pas ulang tahun, sekedar masak-masak, badminton atau bahkan cuma nongkrong rame-rame di pura.


Tahun baru 2014 kemarin pun STTYB PATB bersama dengan Pemuda GKJ, Pemuda Masjid dan perwakilan dari RT RW Jakasampurna mengadakan acara tutup tahun bersama di lingkungan Pura, Gereja dan Masjid (yang memang bersebelahan).

Acaranya menarik, semua elemen mengirimkan pengisi acara dan acara ditutup dengan penerbangan lampion dan kembang api saat jam 12.00 *happy face*

Ya apapun yang terjadi, senang, sedih, tawa, tangis kita bagi bersama.
Saudara itu tidak harus dipersatukan oleh darah yang mengalir bukan?
Senang mengenal kalian :)

*info lebih lanjut mengenai Pura Agung Tirta Bhuana Bekasi bisa di klik disini
*info mengenai STTYB PATB bisa dilihat disini


Bekasi, 18 Maret 2014

No comments:

Post a Comment